Selasa, 15 Januari 2013

Peranan dan Fungsi Bahasa

 

logo_gunadarma1

 

 

 

 

Nama : Hendriansyah Alrofia Rizki

Kelas : 3KB01

NPM   : 29110271

Secara umum bahasa dapat didefinisikan sebagai lambang. Bahasa merupakan alat komunikasi yang berupa sistem lambang bunyi yang dihasilkan alat ucap manusia.
Bahasa terdiri atas kata kata atau kumpulan kata, masing masing nya punya makna, yaitu hubungan abstrak antara kata sebagai lambang denganobjek atau konsep yang diwakili kumpulan kata atau kosakata itu oleh ahli bahasa disusun
secara alfabetis, atau menurut urutan abjad, serta penjelasan artinya yang kemudian dibukukan menjadi sebuah kamus atau leksikon.


A. Peranan Bahasa Indonesia dalam Konsep Ilmiah

 

imagesCANGOZ9O
Peranan Bahasa Indonesia dalam konsep ilmiah adalah sebagai salah satu alasannya adalah adanya data, simpulan dan informasi lainnya yang terkandung didalam karya ilmiah tersebut dijadikan acuan untuk dilaksanakannya penelitian atau pengkajian selanjutnya oleh ilmuan lain.

Jadi jika bahasa yang dipakai penulis dalam penulisan karya ilmiah dan sebgainya tidak memakai atau tidak menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar maka dapat disimpulkan bahwa karya ilmiah tersebut tidak dapat dijadikan acuan atau referensi untuk kegiatan pengkajian selanjutnya dan mungkin karya ilmiah tersebut tidak bisa dipertanggung jawabkan.

B. Peranan Bahasa Indonesia Saat Ini

Indonesia terdiri atas berbagai suku dan etnis dengan latar belakang bahasa yang berbeda-beda. Oleh karena itu, diperlukan sebuah bahasa yang dapat menjadi bahasa pemersatu, yaitu bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi bahasa Indonesia menjadi bahasa pemersatu bangsa Indonesia.

Kesepakatan bahasa Indonesia sebagai bahsa pemersatu bangsa dibentuk pada saat Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928.

Namun belakangan ini, pemakaian bahasa Indonesia disalah artikan oleh beberapa orang-orang tertentu dengan cara mempopulerkan bahasa Indonesia yang dicampur aduk, yaitu dengan mengkombinasikan bahasa Indonesia dengan bahsa asing, terutama bahasa Inggris.

C. Ragam Bahasa Indonesia

Selain penyampaian informasi atau ilmu pengetahuan dengan bahasa yang di pahami oleh pemakai informasi atau ilmu pengetahuan, maka di dalam penyampaiannya harus mengartikan struktur bahasa . Apabila struktur bahasa yang digunakan tidak baik atau tidak sesuai kaidah bahasa yang berlaku, maka makna kalimat juga menjadi tidak jelas atau memunculkan makna amigo. Dengan demikian akan terjadi penafsiran yang berbeda.

Di Indonesia, kita menemukan banyak daerah selain bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional dan bahasa resmi negara. Ragam bahasa yang bervariasi ini merupakan salah satu sejumlah dari variasi yang terdapat dalam pemakaian bahasa. Variasi ini muncul karena pemakaian bahasa memerlukan alat komunikasi yang sesuai dengan situasi dan kondisi.

B. Fungsi Bahasa Indonesia Secara Umum

Berikut adalah fungsi bahasa Indonesia secara umum :


a). Sebagai alat komunikasi

  • Bahasa sebagai alat komunikasi, bahasa merupakan alat untuk merumuskan maksud kita.
  • Dengan komunikasi, kita dapat menyampaikan semua yang kita rasakan, pikirkan, dan ketahui kepada orang lain
  • Dengan komunikasi, kita dapat mempelajari dan mewarisi semua yang pernah dicapai oleh nenek moyang kita dan apa yang telah dicapai oleh orang-orang sejaman kita.
  • Bahasa adalah alat untuk berkomunikasi melalui lisan (bahsa primer) dan tulisan (bahasa sekunder). Berkomunikasi melalui lisan (dihasilkan oleh alat ucap manusia), yaitu dalam bentuk simbol bunyi, dimana setiap simbol bunyi memiliki cirri khas tersendiri. Suatu simbol bisa terdengar sama di telinga kita tapi memiliki makna yang sangat jauh berbeda. Misalnya kata ’sarang’ dalam bahasa Korea artinya cinta, sedangkan dalam bahasa Indonesia artinya kandang atau tempat.
  • Bahasa sebagai sarana komunikasi yang mempunyai fungsi utama bahasa adalah bahwa komunikasi ialah penyampaian pesan atau makna oleh seseorang kepada orang lain.
  • Bahasa merupakan akibat yang lebih jauh dari ekspresi diri.
  • Penggunaan bahasa sebagai alat komunikasi, memiliki tujuan tertentu yaitu agar kita dipahami oleh orang lain. Jadi dalam hal ini respons pendengar atau lawan komunikan yang menjadi perhatian utama kita.

b). Sebagai alat untuk mengembangkan ilmu pengetahuan,sebagai sarana berpikir, dan juga sarana pendukung pertumbuhan dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Tanpa peran bahasa, ilmu pengetahuan dan ilmu teknologi tidak akan berkembang. Implikasinya, dalam pengembangan daya nalar menjadikan bahasa sebagai prasarana berpikir secara modern. Oleh karena itu, jika cermat dalam menggunakan bahasa, kita akan cermat pula dalam berpikir karena bahasa merupakan cermin dari daya nalar (pikiran). Dengan digunakan bahasa indonesia sebagai pengantar ilmu pengetahuan, salah tafsir atau makna ganda sedpat mungkin dihindari karena kata yang dipakai umumnya lebih bersifat denotatif dari pada konotatif, ungkapan yang dipakai sederhana dan tanpa basa basi.

 

Sumber :

1. http://buburdelima.com/wp-content/uploads/2012/09/bahasa-indonesia.jpg

2. http://indcember92.blogspot.com/2012/10/peranan-dan-fungsi-bahasa-indonesia.html

3. http://radensanopaputra.blogspot.com/2012/05/peranan-dan-fungsi-bahasa-indonesia.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar